Sunggal.AnalisaOne.com I Banyaknya sampah yang berserakan diruas jalan Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, kini sebagian mulai dibersihkan oleh Novida selaku Kasi Kebersihan di Kecamatan Sunggal.
Namun terlihat hanya sebagian saja dibersihkan oleh Novida selaku Kepala Seksi Kebersihan Kecamatan Sunggal. Parahnya lagi, sampah yang sudah lama berserakan di jalanan baru dibersihkan lantaran terkait pemberitaan atas tidak beresnya kinerja Novida untuk mengatasi permasalahan sampah.
Pembersihan sampah yang dilakukan Novida baru- baru ini seakan menunjukan keperdulian alias pura-pura perduli.
Faktanya, sampah – sampah tersebut yang berada di jalanan Kecamatan Sunggal baru ini saja di bersihkan oleh Novida. Padahal tumpukan sampah tersebut sudah lama berserakan.
Seperti tumpukan sampah di jalan Desa Medan Krio, di Jalan Desa Paya Geli, dan di Desa Mulio Rejo.
Terpisah, Lian warga Desa Mulio Rejo menyampaikan kepada wartawan bahwa tumpukan sampah di Desa Mulio Rejo sudah dibersihkan oleh Kecamatan.
“Tumpukan sampah di Desa Mulio Rejo sudah mulai di bersihkan bang. Makasih ya bang” Ujar Lian, Jumat, (29/3).
Sementara, seorang warga Desa Medan Krio yang tidak berani menyebutkan namanya, saat melintas menyampaikan bahwa dilokasi jalan Bangun Mulia ini sering dijadikan tempat pembuangan sampah.
“Masih banyak sampah berserakan dijalan ini bang. Dan ini belum ada di tangani” Kata warga yang melintas.
Hal senada disampaikan oleh Adi, warga Desa Paya Geli. Ia menjelaskan bahwa di Desa Paya Geli persisnya didekat kantor Ormas sering di jadikan tempat pembuangan sampah.
“Disini juga banyak sampah. Jadi harus di bersihkan juga” Ujarnya.(red).