Antisipasi Kecelakaan, Kapolsek Sunggal Turunkan Anggota Satuan Lalu Lintas di Proyek JDU SPAM

Foto : Personil Lalu Lintas Polsek Sunggal saat menghimbau pengendara yang melawan arus akibat proyek JDU SPAM di Jalan Medan Binjai.

Sunggal.AnalisaOne.com I Antisipasi kecelakaan lalu lintas akibat proyek Jaringan Distribusi Umum Sistem Penyediaan Air Minum (JDU SPAM) bahayakan pengendara dan pengguna jalan, Tim personel Lalu Lintas dari Polsek Sunggal langsung turun.

Foto : Pengaturan arus lalu lintas oleh Personil Lalu lintas Polsek Sunggal terhadap pengendara yang melawan arus di jalan Medan Binjai.

Pantauan dilokasi, terlihat bahwa Kapolsek Sunggal, Chandra Yudha Prayetna, SE, SIK, MM ketika mendapatkan informasi dari wartawan, langsung memerintahkan tim Satuan Lalu Lintas untuk turun tangan antisipasi kecelakaan lalu lintas akibat banyaknya pengendara melawan arus akibat proyek JDU SPAM di jalan Medan Binjai.

Kapolsek Sunggal, Kompol Chandra Yudha Prayetna, SE, SIK, MM kepada wartawan, Selasa (29/11) pukul 17.51 wib, menyampaikan terima kasih atas informasi yang disampaikan. Terkait dengan kondisi jalan tersebut telah menurunkan Tim Personil Satuan Lalu Lintas untuk mengatur dan mengantisipasi kecelakaan dilokasi jalan Medan Binjai.

“Terima kasih bang, Tim Personil Lalu Lintas sudah kita turunkan untuk antisipasi kecelakaan dan mengatur lalu lintas di jalan Medan Binjai persisnya di area pengerjaan Proyek Jaringan Distribusi Umum Sistem Penyediaan Air Minum (JDU SPAM)” ujar Yudha langsung dari via selulernya.

Yudha menyampaikan dan menghimbau kepada pengendara dan pengguna jalan agar berhati – hati saat berkendara dijalan Medan Binjai pasca adanya pengerjaan proyek Jaringan Distribusi Umum Sistem Penyediaan Air Minum (JDU SPAM) dari Kementerian PUPR yang saat ini sedang dikerjakan.

“Saya menghimbau kepada pengendara dan pengguna jalan agar berhati-hati saat berkendara dijalan Medan Binjai lantaran adanya pengerjaan proyek Jaringan Distribusi Umum Sistem Penyediaan Air Minum (JDU SPAM). Jadi bagi pengendara agar mengutamakan keselamatan dari pada kecepatan” ujar Yudha mengakhiri.(ri).

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *