Medan.AnalisaOne.com – Dalam rangka mewujudkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang baik, pengurus Federasi Serikat Pekerja Transportasi Indonesia Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (F.SPTI-K.SPSI) Kelurahan Tembung melakukan kunjungan silaturahmi ke Polsek Medan Tembung pada hari Selasa,(30/12).
Ketua F.SPTI-K.SPSI Kelurahan Tembung, Fahruddin Pulungan, bersama dengan Boby dan Irwan, bertemu langsung dengan perwakilan Kapolsek Medan Tembung AKP Ras Maju Tarigan, yaitu Kanit Intelkam Iptu Tomo, beserta Panit Intelkam yang akrab disebut Pak Ogek dan personel lainnya, di ruangan Intelkam Polsek tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Iptu Tomo yang kerap disapa Bang Tomo menyampaikan arahan agar pengurus maupun anggota Serikat yang juga merupakan bagian dari masyarakat lokal tetap menjaga Kamtibmas, guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta para pengusaha di wilayah tersebut.
“Semoga F.SPTI-K.SPSI Kelurahan Tembung yang dipimpin Bapak Fahruddin Pulungan dapat terus menjaga ketertiban, serta menjalin sinergitas yang baik dengan pihak pengusaha. Dengan demikian, tidak hanya keamanan dan kenyamanan yang tercapai, namun juga kemakmuran yang dapat diraih bersama,” ucapnya.
Selanjutnya, Tomo menjelaskan bahwa pihak pengusaha memiliki hak mutlak untuk menentukan mitra kerja sendiri, tanpa adanya paksaan dari pihak manapun.
“Pengusaha seperti tuan rumah yang berhak memilih asisten rumah tangga sesuai keinginannya. Mereka bebas memilih Serikat mana yang akan menjadi mitra kerja, berdasarkan rasa aman dan nyaman yang dirasakan. Ini adalah hak yang tidak dapat dipaksakan, sehingga Serikat lain yang belum dipilih tidak boleh melakukan tindakan yang mengganggu,” jelasnya.
Mantan Kanit Intelkam Patumbak tersebut juga menegaskan bahwa pihak Polsek Medan Tembung tidak akan sungkan mengambil tindakan tegas terhadap oknum yang mengatasnamakan Serikat dan mencoba mengganggu Kamtibmas.
Ia juga menyampaikan slogan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Jean Calvijn Simanjuntak, yaitu “Jaga, Cegah, Sigap (JCS). Power Of Hand Kapolrestabes Medan, agar Medan Zero Kejahatan,” serta mengajak untuk segera menghubungi pihak Polsek jika ada gangguan yang terjadi.
Pada akhir silaturahmi, Fahruddin Pulungan menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas sambutan dan arahan yang diberikan oleh perwakilan Polsek Medan Tembung.
“Kami mengucapkan terima kasih atas semua sambutan dan masukan. Sebagai Ketua, saya akan selalu menjaga Kamtibmas dan menyampaikan pesan ini kepada seluruh anggota F.SPTI-K.SPSI Kelurahan Tembung,” pungkasnya.(ri).
