Medan.AnalisaOne.com I Maraknya Tempat Hiburan Malam (THM) berkedok Karaoke Televisi (KTV) di Kota Medan masih menuai tanya dikalangan masyarakat.Senin, (27/6).
Pasalnya, tidak jarang ditemukan bahwa usaha seperti THM Zoom KTV yang dulunya bernama Electra beroperasi hingga 24 jam dan meresahkan masyarakat di Kota Medan.
Selain beroperasi 24 jam, Zoom KTV beralamat di Jalan Adi Sucipto Blok G no.49-53, Kel.Suka Damai, Kec. Medan Polonia tepatnya di Komplek CBD Polonia diduga menyediakan paket eksklusif bagi pengunjung yang hobi daun muda.
Dimana produk eksklusif ini dikenal dengan sebutan atau istilah “ABG” (Abang Bayar Gopek) yang menjadi produk unggulan Zoom KTV. Namun isu yang saat ini telah beredar di media membuat warga Kota Medan bertanya-tanya, benarkah Zoom KTV menyediakan Paket Abang Bayar Gopek?…
Dilansir dari metrorakyat.com, untuk mendapatkan daun muda dengan Istilah anak ABG atau remaja, pengunjung harus mengeluarkan kocek sebesar Rp.500 ribu untuk menikmati dan memesan wanita daun muda.
Diduga produk esengaja diciptakan THM Zoom KTV untuk mencari keuntungan bisnis tanpa menghiraukan mental anak dibawah umur.
Apalagi,dilokasi terlihat bahwa Zoom KTV ramai pengunjungnya di dominasi oleh anak-anak remaja.
Sementara, Salah seorang sumber membenarkan bahwa dilokasi THM Zoom KTV terdapat pengunjung yang didominasi anak-anak remaja diduga ada yang menggunakan narkoba.
“kalau pengunjung memang benar banyak anak remaja bang. kalau untuk pengunjung dewasa datangnya malam hari bang. Kalau tidak ada narkobanya kan tidak mungkin se ramai itu bang. apalagi ada istilah “ABG” yang jadi produk andalan” sebut sumber.
Saat dikonfirmasi wartawan salah seorang yang mempunyai jabatan di Zoom KTV (Dirman) terkait hal tersebut, hingga berita ini di tayangkan tak bersedia memberikan keterangan.
Sehingga meminta kepada Kapolda Sumatera Utara agar lebih serius melakukan tindakan di THM Zoom KTV karena dinilai merusak generasi muda.(ri).