Gawat!! Perbaikan Longsor di Nagori Bangun Akan di Usulkan R 2021

Simalungun, AnalisaOne.com I Keresahan dan kekhawatiran warga Bangun Baru yang tinggal dipinggiran sungai Bahbolon akibat longsor tampaknya harus diperpanjang hingga anggaran penanggulangan bencana 2021 bisa dicairkan, itupun menunggu hasil Rencana Pembahasan Kegiatan R2021 yang masih akan diperjuangkan DPRD Sumut.

Hal ini disampaikan anggota DPRD Sumut Rony Reynaldo Situmorang melalui obrolan pesan whatsapp, Jumat (23/10/2020) kepada awak media saat dikonfirmasi adakah rencana perbaikan untuk longsor yang terjadi di Nagori Bangun.

Anggota DPRD dari Fraksi Nasdem yang dikenal rajin turun kedapilnya untuk memperhatikan keadaan warga dan lingkungannya menyampaikan kepada  awak media, untuk perbaikan yang diakibatkan tanah longsor di Nagori Bangun baru akan di bahas di R 2021 karena Dana Bencana untuk 2020 telah habis walau keadaan darurat.

“Tidak ada dana lagi dana bencana atau sisa pemeliharaan di APBD 2020,bulan lalu saya sudah melihat bahwa UPT sudah mengusulkan perbaikan itu ke dinas, kita tunggulah, Rencana Pembahasan Kegiatan R2021, 11-14 November nanti bang,” jelas Rony

Lebih lanjut Rony juga menambahkan untuk perencanaan dan teknis kerja dinas terkait yang mengetahui, rekomendasi DPRD adalah penanganan yang permanen.

“tapi itupun harus disesuaikan dengan kondisi keuangan daerah, karena kondisi covid ini, jadi tak leluasa. Apalagi RPJMD Gubernur sasarannya ke pertanian, perkebunan & pendidikan kesehatan, Infrastruktur tidak masuk prioritas, tapi itu akan kita perjuangkan,” pungkasnya.

Salah satu warga sekitar yang tak ingin disebutkan identitasnya sangat mengkhawatirkan keadaan tetangganya yang berada hanya kurang lebih 5 meter dari bibir jurang yang sewaktu – waktu bisa saja menjadi korban.

“apalagi sekarang musim hujan mas, tekstur tanah berpasir, yang kalau disiram air langsung longsor,”jelasnya.(Bambang.mag).

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *