Langkat.AnalisaOne.com I Sejumlah persoalan dan permasalahan yang tengah terjadi di PUPR Langkat, tidak membuat Khairul Azmi dicopot dari jabatannya.
Meskipun kepemimpinannya banyak menuai kritikan hingga di demo oleh Mahasiswa di Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Khairul Azmi tetap berdiri kokoh menyandang sebagai kadis PUPR Kabupaten Langkat.
Tidak hanya itu, Alumni STPDN itu juga dinilai berikan contoh yang tidak baik kepada para jajaran ASN di Kabupaten Langkat. Pasalnya, Khairul Azmi seperti mendapatkan perhatian spesial oleh Eks Bupati Langkat hingga PJ Bupati Langkat.
Sebab PJ Bupati Langkat,M.Faisal Hasrimy diketahui adalah abang alumni STPDN Khairul Azmi angkatan 1997.
Disoal berbagai masalah, mungkinkah PJ Bupati Langkat Mencopot Adik Alumninya???
Lagi-lagi nama Khairul Azmi tengah muncul di media hingga viral. Parahnya hingga sampai saat ini Khairul Azmi sama sekali belum melaporkan harta Kekayaannya ke situs LHKPN. Ada apa ya???
Hal itu dikatakan oleh Rosen Jaya Sinaga selaku Ketua Gerakan Anti Korupsi Penyelamat Aset Negara (GAKORPAN) saat berbincang dengan wartawan di Kota Binjai.
Menurut Rosen, sebagai Penyelenggara Negara,Perilaku Khairul Azmi tidak mencerminkan sebagai Penyelenggara Negara yang baik, bahkan Prilaku ini dapat menjadi contoh bagi penyelenggara negara lainnya hingga dinilai merugikan negara.
Dari data yang didapat, Khairul Azmi diketahui salah satu ASN yang tidak mendaftar harta kekayaannya, itu dimulai saat dirinya di kabarkan menjabat Kepala Bidang di Dinas PUPR Langkat.
“Nama Khairul Azmi saat menjabat sebagai Kepala Bidang di PUPR Langkat hingga defenitif sebagai Kepala Dinas PUPR Langkat tidak masuk dalam situs LHKPN, atau sebagai Penyelenggara Negara yang tidak melaporkan Harta Kekayaannya. Kenapa bisa mendapatkan promosi sebagai Kepala Dinas ya…?
padahal Khairul Azmi tidak ada sama sekali mendaftarkan harta kekayaan sebagai bentuk transparansi Penyelenggara Negara. Ada apa ini, siapa di belakangnya?” Kata Rosen.
Rosen menyebutkan bahwa tidak melaporkan harta kekayaannya ke situs LHKPN adalah hal yang aneh dan patut diduga adanya dugaan kejahatan. Bahkan saat ini menjadi perbincangan hangat hingga Khairul Azmi dari alumni STPDN diduga memiliki power yang kuat.
“Sebagai Pnyelenggara Negara harusnya mendaftarkan harta kekayaannya ke situs LHKPN. Ko bisa lolos ya jadi Kadis PUPR Langkat. Saya minta agar Khairul Azmi di copot.jika ini dipertahankan akan menjadi contoh yang tidak baik bagi para ASN lainnya di jajaran Pemkab Langkat”kata Rosen.
Jauh dikatakan Rosen, ia selaku Ketua GAKORPAN Sumatera Utara Akan melakukan konfirmasi dan secepatnya melaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait adanya Penyelenggara Negara atau Kepala Dinas PUPR yang tidak mendaftarkan harta kekayaannya ke situs KPK.
“Jadi nanti akan kami surati dulu BKD Kabupaten Langkat kenapa ada kepala Dinas yang tidak mendaftarkan LHKPNnya ke situs KPK. Dan ini adalah termasuk perbuatan kesengajaan. Dan PJ Bupati, Sekda dan Kepala BKD serta Inspektorat kok diam aja???
kita minta tim audit untuk turun memeriksa harta Kepala Dinas ini. Sebab, lebih dari 3 tahun tidak mendaftarkan harta kekayaannya artinya ada dugaan memperkaya diri dia” ujar Rosen.(ri).