Binjai. AnalisaOne.com I Dewan Pimpinan Cabang Gabungan Pelaksana Kontruksi Nasional (DPC GAPENSI) Kota Binjai gelar Musyawarah Cabang ke-VIII sekaligus melaksanakan pemilihan Ketua dan pengurus Gapensi Kota Binjai masa periode 2021-2026 di Pendopo Umar Baki, Kota Binjai. Kamis, (27/5).
Sebelum dilaksanakannya pelantikan Ketua DPC Gapensi Kota Binjai, Panitia acara melaksanakan musyawarah Cabang Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Muscab Gapensi) ke-VIII Kota Binjai yang berlangsung dengan kegiatan rapat pleno menghadirkan pengurus dan seluruh anggota.
Dari rapat pleno tersebut, Surya Dharma Sitepu terpilih menjadi ketua Gapensi Kota Binjai masa priode 2021-2026 dan langsung diserahkan petaka Gapensi oleh Ir.Saut Berman Pardede selaku Ketua BPD Gapensi Sumatra Utara, didampingi oleh Walikota Binjai diwakili Sekda H Irwansyah Nasution,S,Sos bersama Ketua harian BPD Gapensi Sumatra Utara Fredi P Daulai,SH.
Ketua BPD Gapensi Sumatra Utara Ir.Saut Berman Pardede pada saat membuka Muscab Gapensi ke-VIII Kota Binjai menyampaikan, Bahwa kepala daerah baik itu, Gubernur dan juga Walikota maupun Bupati sesuai Undang-undang mempunyai kewenangan, fungsi, kewajiban, tugas terutama dalam membina jasa kontruksi di daerah masing-masing.
“Perlu saya tekankan kepada anggota Gapensi Kota Binjai, bahwa Walikota maupun Bupati bukan hanya sekedar disebut membina penyelengaraan pengusaha jasa kontruksi, tetapi dalam undang-undang disebut bahwa Kepala Daerah mengeluarkan ijin usaha jasa kontruksi, dan kepada mereka-mereka yang diberikan ijin usaha jasa kontruksi tersebut, disitulah Kepala Daerah harus memberikan pembinaan kepada pengusaha binaannya”ujar Saut.
Diwaktu yang sama, Walikota Binjai dalam sambutannya diwakili Asisten II Ir.Daniel Reza mengatakan ,”Atas nama Pemerintah Kota Binjai menyambut baik atas terselengaranya Muscab ke-VIII Gapensi Kota Binjai ,” Kata Ir.Daniel Reza.
Daniel berharap agar Gapensi Kota Binjai dapat sejalan mendukung visi misi pemerintahan Kota Binjai.
“Diharapkan Gapensi Kota Binjai dapat sejalan dan mendukung Visi misi Pemerintah Kota Binjai kedepan. khususnya pada misi peningkatkan infrastruktur sebagai pertumbuhan ekonomi berbasis pemberdayaan masyarakat serta tetap memperhatikan keseimbangan lingkungan hidup,”Papar Daniel.
Sementara itu, dalam petikan pidatonya yang dibacakan Sekda H Irwansyah Nasution, S.Sos mengatakan kepada Ketua Gapensi Kota Binjai terpilih, nantinya dapat berperan serta untuk memberikan dorongan positif terhadap pembangunan di Kota Binjai.
“Kepada ketua terpilih, nantinya dapat berperan untuk pembangunan di Kota Binjai, sehingga masyarakat benar-benar merasakan pemanfaatan program pembangunan fisik dan infrastruktur yang ada di kota binjai ini,” Kata Sekdako Binjai.
H Irwansyah Nasution,S.Sos menambahkan lagi, Saya juga berharap kita semua dapat konsisten dan mampu menjalankan semua yang sudah kita sepakati bersama pada masyawarah yang terlaksana, serta dapat menghasilkan pengurusan yang baru, solid dan mampu menyusun program kerja yang selaras.
“kepada pengurus yang baru dilantik, Saya atas nama pemerintahan daerah Kota Binjai mengucapkan selamat dan kiranya dapat melaksanakan tugas kerja nya sesuai tanggung jawab yang diberikan dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi Gapensi, dan mudah mudahan sinerginitas akan lebih baik lagi kedepan,” Irwansyah Nasution,S.Sos.
Terpisah, Surya Dharma Sitepu selaku Ketua terpilih dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Drs.H. Amir Hamzah selaku Walikota Binjai yang memberikan dukungan kepada Gapensi guna pembahasan peningkatan pembangunan infrastruktur di Kota Binjai.
“Saya berterima kasih atas dukungan WaliKota Binjai yang memberikan kesempatan kepada kami untuk bersama membahas bagaimana Kota Binjai kedepannya lebih baik dan hal itu diucapkan saat audensi Gapensi bersama ketua BPD Sumut”sebut Dharma.
Dharma menyampaikan, Gapensi Kota Binjai akan berupaya meningkatkan kemampuan dan menjamin kualitas pekerjaan, dengan mengedepankan etika dan profesionalisme, terutama pembangunan bidang infrastruktur yang ada dikota Binjai. Sebab Gapensi sebagai salah satu organisasi profesi membangun pemerintahan.
“Kita dari Gapensi ingin membangun Kota Binjai yang lebih baik khususnya di bidang jasa kontruksi, dan kita berharap pemerintah kota Binjai kedepan dapat besinergi dengan baik dan bekerja sama bahu membahu untuk membesarkan organisasi Gapensi, serta meningkatkan profesionalisme didalam menghadapi persaingan khususnya di bidang jasa kontruksi ini,”Ujarnya.
“Kami asli anak Binjai dan berharap kepada Bapak Walikota Binjai untuk kiranya Pemerintah Kota Binjai memberikan peluang kepada Kami sebagai anak Binjai asli yang sangat ingin membangun Kota Binjai yang sama-sama kita cintai ini, dan Isya Allah Kami Gapensi Kota Binjai mampu melakukannya” Ucap Dharma Sitepu.
Jauh dikatakan Dharma, dirinya yang duduk sebagai kepengurusan Gapensi Kota Binjai yang baru, nantinya yakin dan solid dapat bekerja lebih baik lagi untuk meningkatkan kualitas dan eksistensi organisasi di bidang kontruksi.
“Hal ini perlu dukungan masyarakat agar dapat bekerja lebih baik kedepannya. kami akan selalu meningkatkan hubungan kerja sama dengan pemerintahan Kota Binjai untuk membangun Kota rambutan yang sama-sama kita cintai selama ini,” Ungkap Surya Dharma tersenyum.
Hadir dalam kesempatan acara Muscab ke-VIII Gapensi Kota Binjai sekaligus pelantikan Ketua dan pengurus, yakni Ketua BPD Gapensi Sumatra Utara Ir.Saut Berman Pardede yang didampingi Ketua harian BPD Gapensi Sumatra Utara Fredi P Daulai,SH, Mkn, Walikota Binjai yang diwakili oleh Asisten II Ir.Daniel Reza dan Sekda H Irwansyah Nasution,S.Sos, Anggota DPRD Tingkat I H Zainuddin Purba,SH bersama H Rizky Yunada Sitepu, AKBP Zulkarnain Sinulingga dan DPRD Kota Binjai H Msazali, Kapolres Binjai yang diwakili, Dandim 0203/Lkt yang diwakili bersama Rekan-rekan dari persatuan Konsultan Indonesia (Perkindo) serta undangan lainnya.
.(RED).