Sekolah Kumuh, Kepsek SMP Negeri 3 Binjai Diduga Gunakan Dana BOS Perkaya Diri

Binjai.AnalisaOne.com I Masih ada sekolah Negeri di Kota Binjai yang butuh perhatian pemerintah. Dari pantauan wartawan salah satu sekolah Negeri di Kota Binjai yakni SMP Negeri 3 Kota Binjai terlihat kumuh dan tidak terawat.

Padahal, sekolah SMP Negeri 3 Binjai yang memiliki siswa sebanyak 1017 terletak di Kota Binjai ini telah mendapatkan kuncuran Dana BOS senilai Rp.1.145.650.000 tahun 2020.

Dimana sekolah SMP Negeri 3 Binjai dibawah pimpinan Warsi’in telah menggunakan Dana BOS tahun 2020 untuk prasarana sekolah tahap I sampai tahap III senilai Rp.288.606.000. namun sekolah SMP Negeri 3 seperti tidak dirawat.

Saat wartawan mendatangi sekolah SMP Negeri 3 Binjai guna memastikan informasi, terlihat bahwa sekolah tidak terawat dan seperti kubangan kerbau.

Info yang diterima wartawan diduga kepala sekolah diketahui bernama Warsi’in memperkaya diri dan kelompok atau terciptanya kejahatan korporasi hingga sekolah SMP Negeri 3 terlihat tak dirawat.

Hal ini diucapkan oleh Wakil Kepala Sekolah Boru Sitepu yang mengatakan bahwa wakil kepala Sekolah tidak pernah dilibatkan dalam rapat penggunaan Dana BOS di SMP Negeri 3 Kota Binjai.

“Kami para wakil tidak pernah diajak rapat penggunaan dana BOS” ujarnya

terpisah, Kepala sekolah SMP Negeri 3 Kota Binjai, Warsi’in yang datangi wartawan guna konfirmasi, Kamis (17/2), tidak berada di tempat.

“Tidak ada bapak,sedang rapat ia nya” ujar staf sekolah.(ri).

 

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *